on

Sekilas Pandang Acer Aspire P3 Hybrid

Acer Aspire P3 pertama kali diperkenalkan dalam ajang Acer press di New York beberapa waktu lalu. Sekilas mungkin produk ini agak membingungkan bagi mereka yang baru pertama kali menyaksikannya sebab bentuk fisiknya tampak seperti laptop, netbook dan bahkan tablet. Ya, Acer Aspire P3 sama halnya dengan Acer W700 adalah sebuah hybrid.

Acer Aspire P3 Indonesia


Berbeda dengan Acer Iconia W700, laptop hybrid baru dari Acer yang dijual seharga $800 ini memiliki desain dan ukuran yang lebih kompak sehingga lebih mendukung mobilitas yang tinggi.

Mengintip Jeroan Acer Aspire P3

Acer Aspire P3 mengusung layar IPS Panel 11.6 inch dengan resolusi 1366 x 768 pixels. Secara umum kualitas layarnya terbilang baik meski sudut pandang-nya (viewing angle) tidak terlalu luas.

Di pasaran hybrid/laptop baru Acer ini tersedia dalam dua varian yaitu Acer Aspire P3 dengan Intel Core i3 dan Acer Aspire P3 dengan Intel Core i5. Hingga saat ini belum ada tanda-tanda Acer akan menanamkan prosesor Haswell yang lebih hemat daya ke laptop baru Acer.
Sementara itu media penyimpanan mengandalkan SSD yang tersedia dalam kapasitas yang tidak lazim yaitu 60 dan 120 GB.

Detil lain seputar Acer Aspire P3

Acer Aspire dilengkapi dengan camera depan dan belakang yang mampu merekam video ataupun foto dengan resolusi 5MP. Sedangkan daya tahan baterai menurut klaim pihak Acer adalah enam jam.
Kelengkapan lain yang disediakan di hybrid/laptop Acer terbaru ini adalah port HDMI dan USB.

Dengan keyboard yang bisa dipasang/dilepas Acer Aspire P3 dapat berfungsi sebagai sebuah tablet dengan sistem operasi Windows 8, namun demikian beratnya yang mencapai sekitar 800 gram terbilang berat untuk ukuran sebuah tablet. Sedangkan ketika dipasang bersama keyboard-nya produk keluaran Acer ini memiliki bobot sekitar 1,4 kg yang artinya setara dengan rata-rata ultrabook yang ada di pasaran.

Keyboard Acer Aspire P3 dipermanis dengan cover berbahan kulit sintetis yang memberikan kesan premium dan elegan. Sementara bagian tablet-nya sendiri didominasi oleh material plastik.

Begitu layar dibuka Acer Aspire P3 akan segera aktif dari mode hibernasi. Tombol-tombol pada keyboard laptop Acer ini memiliki feedback yang baik.

Acer Aspire P3 adalah salah satu device yang layak dimiliki, dijual dengan perkiraan harga $800, hybrid laptop ini akan menempatkan calon pembeli pada posisi membandingkan antara Acer Aspire P3 dengan entry-level ultrabook. Namun Acer Aspire P3 memiliki keunggulan lain. Sebab Anda tidak perlu menenteng ultrabook dan tablet secara terpisah.

Jika tertarik membelinya, hybrid Acer Aspire P3-171 ini sudah tersedia di Indonesia. Klik di sini untuk informasi harga dan spesifikasi

Was posted by 9:52 PM , under Acer and permalink http://produklaptopbaru.blogspot.com/2013/06/sekilas-pandang-acer-aspire-p3-hybrid.html .